Makna Ubarampe Upacara Ngitung Batih Bulan Suro Kecamatan Dongko
DOI:
https://doi.org/10.60155/dwk.v3i2.365Kata Kunci:
ngitung batih, ubarampe, maknaAbstrak
Tradisi Ngitung Batih Suranan yang berada di Desa Dongko Kecamatan Dongko Kabupaten Trenggalek ini merupakan salah satu acara rutin yang setiap tahun diadakan pada malam 1 Suro. Acara ini diselenggarakan untuk menyambut datangnya tahun baru dan salah satu acara yang dianggap penting dan sakral untuk masyarakat Dongko. Ngitung berarti menghitung, dan batih artinya jumlah anggota keluarga, termasuk keluarga sendiri dalam satu rumah. Penelitian ini mempunyai tujuan menjelaskan prosesi tradisi Ngitung Batih, menjelaskan susunan acara tradisi Ngitung Batih, dan menjelaskan bentuk dan makna ubarampe dalam tradisi Ngitung Batih. Teori yang digunakan yaitu studi kasus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode deskriptif kualitatif.