T indak Tutur Representatif dan Direktif dalam Lirik Lagu Didi Kempot

Penulis

  • Miya Aliful Lutfiana STKIP PGRI Ponorogo
  • Fitriana Kartika Sari STKIP PGRI Ponorogo

Kata Kunci:

Direktif, Pragmatik, Representatif, Tindak Tutur

Abstrak

Peristiwa komunikasi yang berlangsung dalam masyarakat dapat dijadikan media untuk mengungkapkan ide, gagasan, isi pikiran, maksud, realitas, dan sebagainya. Hubungan antara unsur musik dengan unsur lirik lagu merupakan salah satu bentuk peristiwa komunikasi massa. Lagu disampaikan oleh komunikator kepada komunikan melalui media massa. Lagu tersebut mengandung muatan lirik sebagai bahasa ekspresi manusia yang tercipta melalui proses kreatif sehingga sarat dengan kandungan maksud yang perlu diterjemahkan. Pragmatik merupakan salah satu ilmu yang mengkaji maksud dalam bahasa. Penelitian kualitatif ini bertujuan mendeskripsikan kandungan maksud yang terdapat dalam lagu-lagu karya Didi Kempot dengan menggunakan pendekatan pragmatik, khususnya dengan menggunakan teori tindak tutur Searle. Lagu-lagu karya Didi Kempot yang bertema kasmaran, patah hati, dan kerinduan tersebut dibatasi sejumlah lima lagu, yaitu Banyu Langit, Kangen Nickerie, Pantai Klayar, Tanjung Mas Ninggal Janji, dan Kalung Emas. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan tindak tutur representatif/asertif sebanyak 22 data dan tindak tutur direktif sebanyak 8 data. Tindak tutur representatif meliputi tuturan menyatakan, menyarankan, mengeluh, dan mengklaim. Tindak tutur direktif meliputi tuturan meminta, memerintah dan memohon. Tindak tutur yang paling banyak muncul adalah tindak tutur representatif mengeluh.

Unduhan

Diterbitkan

2021-09-03

Cara Mengutip

Lutfiana, M. A., & Sari, F. K. (2021). T indak Tutur Representatif dan Direktif dalam Lirik Lagu Didi Kempot. DIWANGKARA: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra Dan Budaya Jawa, 1(1). Diambil dari https://jurnal.stkippgriponorogo.ac.id/index.php/DIWANGKARA/article/view/106

Terbitan

Bagian

Articles