Politeness Strategies in Freedom Writers Movie
Kata Kunci:
Film, Strategi Kesopanan, PragmatikAbstrak
Keberhasilan komunikasi dipengaruhi berbagai factor, salah satunya adalah kesantunan berbahasa. Kesantunan merupakan sarana penting dalam menjaga hubungan interpersonal dengan orang lain. Strategi kesantunan berbahasa hendaknya diterapkan dalam berbagai konteks kehidupan, termasuk dalam hal interaksi antara guru dan murid-murid dalam proses pembelajaran. Di dalam film Freedom Writers, terdapat strategi kesantunan yang dilakukan oleh Erin Gruwell, seorang guru, kepada murid-muridnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesantunan Erin kepada murid-muridnya di dalam kelas dan pengaruh kesantunan tersebut dalam pergaulan sosial. Peneliti menggunakan teori kesantunan berbahasa Brown dan Levinson untuk menjelaskan kesantunan Erin dengan menggunakan metode deskripsi kualitatif. Langkah-langkah dalam mengumpulkan data dengan cara mencermati film dan mencatat semua informasi yang relevan dengan penelitian ini. Hasil analisis menunjukkan bahwa Erin Gruwell menggunakan semua teori kesantunan yang meliputi: tanpa basa-basi, kesantunan positif, kesantunan negatif dan tersamar. Pengaruh strategi kesantunan Erin ditunjukkan dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara Erin dan murid-muridnya. Sehingga kerjasama dalam proses pembelajaran dapat berhasil.