Peningkatan Kreativitas Belajar Siswa Kelas III pada Materi Seni Rupa melalui Teknik Kolase

Penulis

  • Sajidda Andani Rahmawati Universitas Muria Kudus
  • Fidela Amelia Sani Universitas Muria Kudus
  • Diana Ermawati Universitas Muria Kudus

DOI:

https://doi.org/10.60155/mentari.v4i1.432

Kata Kunci:

Kolase, Kreativitas, Seni Rupa

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kreativitas belajar siswa menggunakan teknik kolase. Metode penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Subjek penelitiannya adalah siswa kelas III dengan jumlah 20 siswa di SD 03 Wergu Wetan. Penelitian ini berlangsung selama 2 siklus yang terdiri daei 2 pertemuan pada setiap siklusnya dengan fase perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini meliputi lembar observasi dan pedoman wawancara. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari siklus 1 ke siklus 2 mengalami peningkatan sebanyak 20% hingga 50% berada dalam kategori cukup. Dengan demikian peningkatan kreativitas belajar siswa kelas III melalui teknik kolase dapat dikatakan berhasil.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-28

Terbitan

Bagian

Articles